Apel Kesiapsiagaan Korem 084/Bhaskara Jaya Menjelang Tahun Baru 2023.

    Apel Kesiapsiagaan Korem 084/Bhaskara Jaya Menjelang Tahun Baru 2023.

    SURABAYA, - Korem 084/Bhaskara Jaya menggelar apel kesiapsiagaan menjelang tahun baru 2023. Apel dipimpin langsung oleh Danrem 084/BJ Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom., M.M., Kamis (29/12/2022).

    Apel kesiapsiagaan yang digelar di lapangan apel Makorem jalan A. Yani No. 1 Surabaya ini dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi di wilayah Korem 084/BJ.

    Dalam arahanya Danrem mengatakan, "Tingkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan di wilayah untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan yang timbul, baik oleh alam maupun maupun yang ditimbulkan oleh euforia masyarakat dalam menyambut tahun baru, sehingga hal-hal terburuk yang terjadi bisa diantisipasi secara dini", ucapnya.

    Selama kurun waktu tahun anggaran 2022 telah banyak program kerja dan anggaran yang terselenggara dengan baik, maka di tahun 2023 harus lebih baik dari tahun sebelumnya. Danrem juga menekankan agar program-program yang telah dicanangkan oleh Kepala Staf Angkatan Darat harus tetap dilaksanakan dengan maksimal, seperti program penanganan Stunting, ketahanan pangan, Babinsa masuk dapur, TNI AD manunggal air dan lain-lain dalam rangka membantu masyarakat di wilayah.

    Selanjutnya dalam arahanya Danrem 084/BJ juga menekankan kepada seluruh jajaranya agar selalu merawat dan memelihara dukungan materiil dari satuan Komando Atas sehingga masa pakainya bisa maksimal, seperti dukungan kendaraan roda dua jenis Trail yang diterima oleh Koramil 0830/05 Tandes dari Kemenhan beberapa waktu yang lalu.

    Danrem juga menyampaikan kepada para peserta apel, agar mendukung penuh kepemimpinan Pangdam V/Brawijaya yang baru, secara tulus dan ikhlas. 

    "Saya tekankan kepada seluruh Prajurit jajaran Korem 084/BJ agar mendukung penuh dengan tulus dan ikhlas kepemimpinan Pangdam kita yang baru, sehingga Kodam V/Brawijaya ke depan tetap menjadi yang terbaik di jajaran TNI AD", pungkasnya. (*)

    surabaya
    N. Wijanarko

    N. Wijanarko

    Artikel Sebelumnya

    Wakapolda Jatim Tekankan Pentingnya Peran...

    Artikel Berikutnya

    Refleksi dan Renungan Akhir Tahun 2022

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Syukuran, Pedagang Soto Branggahan Gelar Nyoto Bareng Mas Dhito
    Kapolres Sumenep Lepas Personel BKO Pengamanan Pilkada di Kepulauan Masalembu
    Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, Kapolres Sumenep Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS)
    Dambakan Pilkada Damai dan Kondusif, Kapolres Sumenep Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Taman Harapan Do'a Bersama

    Ikuti Kami